Ega Work – Saat ini, ada banyak aplikasi atau web penghasil uang yang beredar di internet secara bebas. Berbagai platform tersebut ada yang terkenal terbukti membayar dan ada juga yang dikenal hanya melakukan penipuan. Salah satu web atau aplikasi penghasil uang di internet adalah Ega Work.
Banyak pengguna platform asal Swiss ini yang mengaku mendapatkan keuntungan berupa uang dari platform ini. Apakah itu benar-benar terjadi atau hanya sebuah kedok penipuan? Simak ulasan annuqayah.id selengkapnya mengenai aplikasi penghasil uang ini di bawah ini:
Apa itu Aplikasi Ega Work?
Pernahkah kamu mendengar sebuah situs dengan nama Egawork? Jika belum pernah, maka kamu sama dengan kebanyakan orang. Situs ini dikenal dapat menghasilkan uang bagi para penggunanya yang tersebar di seluruh dunia.
Egawork memungkinkan kamu untuk dapat menghasilkan uang asli dalam bentuk Dollar. Kamu bisa mendapatkan beberapa Dollar perhari hanya dari rumah dan dengan menggunakan cara yang relatif mudah.
Diketahui bahwa ketika menyelesaikan misi, kamu bisa mendapatkan hadiah berupa uang asli senilai 2 Dollar, atau saat ini setara dengan 30 ribu Rupiah. Berhubung situs ini menggunakan Dollar sebagai alat tukar, maka kamu akan memerlukan PayPal untuk menggunakan platform ini.
Misi yang diberikan juga cukup gampang, seperti menonton konten iklan, menonton berbagai video, dan mengundang teman untuk menggunakan Ega Work. Terdengar mudah dan menggiurkan, bukan?
Ketika kamu bisa mengerjakan cukup banyak tugas dalam sehari, kamu bisa memiliki banyak uang setiap harinya hanya dengan bersantai di rumah. Meskipun situs dan aplikasi Egawork dibuat di Swiss, aplikasi ini dapat digunakan oleh pengguna dari negara Indonesia.
Meskipun banyak yang menilai situs dan aplikasi Egawork merupakan sebuah platform penipuan, namun hingga saat ini cukup banyak pengguna yang sudah mendapatkan pembayaran dari platform ini. Sayangnya, saat ini situs resmi dari Egawork sudah tidak bisa diakses lagi.
Cara MendaftarAplikasi Ega Work
Untuk dapat menggunakan aplikasi penghasil uang ini, kamu harus melakukan pendaftaran akun Egawork terlebih dulu. Cara pendaftaran akun platform ini cukup mudah, yaitu melalui situs resmi dari Egawork.
Kamu tidak perlu mempersiapkan uang setoran awal untuk mendaftar di web penghasil uang ini, karena tidak ditarik uang sepeserpun di sini. Untuk memiliki akun Ega Work, kamu dapat mengikuti langkah-langkah registrasi sebagai berikut:
- Buka browser.
- Kunjungi situs resmi Egawork, di https://egawork.com.
- Klik ikon tiga garis yang terletak di sisi atas kanan halaman utama Egawork.
- Klik tulisan “sign up” untuk mulai mendaftar Egawork.
- Isi data diri, yang berisikan nama, alamat e-mail, dan buat kata sandi untuk akun milikmu.
- Klik tombol “sign up”.
Dengan begitu, kamu sudah memiliki akun Egawork dan siap untuk mencari uang menggunakan platform ini. Cara registrasi tersebut terbilang cukup mudah untuk sebuah situs yang memberikan keuntungan berupa uang.
Seharusnya, kamu bisa login ke Egawork kapanpun setelah melalui langkah-langkah pendaftaran tersebut. Sayangnya, kamu sudah tidak bisa lagi mendaftar di situs Egawork. Saat artikel ini dibuat, situs https://egawork.com sudah tidak dapat diakses lagi. Kira-kira kenapa ya?
Cara Mendapatkan Uang Dari Ega Work
Bagaimana cara kerja Egawork memberikan uang kepada para penggunanya? Ada tiga metode yang bisa kamu gunakan untuk menggali uang di web penghasil uang ini, antara lain:
1. Menonton Iklan
Uang di web atau aplikasi penghasil uang ini bisa kamu dapatkan dengan cara yang relatif mudah. Kamu hanya perlu untuk menonton sejumlah iklan di Ega Work untuk mendapatkan uang. Selesaikan misi menonton video iklan tanpa jeda untuk memperoleh sejumlah poin.
Umumnya, kamu harus menonton sebuah video iklan berdurasi 30 detik setiap harinya di platform ini. Kumpulkan poin di Egawork sebanyak mungkin untuk nantinya ditukar dengan sejumlah uang Dollar.
Untuk memperoleh misi menonton iklan ini, kamu hanya perlu untuk melakukan beberapa langkah yang sangat mudah. Caranya dengan membuka Egawork, lalu memilih misi yang tersedia di situs atau aplikasi. Setelah memilih salah satu iklan yang tersedia. klik “Get Started” untuk memulai misi.
Tuntaskan misi menonton video iklan hingga video selesai untuk mendapatkan beberapa poin. Setiap poin yang kamu peroleh dari menyelesaikan misi akan secara otomatis masuk ke dalam akun milikmu. Setiap misi yang disediakan umumnya memberikan hadiah senilai 2 Dollar atau lebih tinggi.
Uang yang kamu peroleh akan terus bertambah apabila kamu juga menuntaskan berbagai tugas lainnya yang disediakan oleh platform.
2. Menonton Video
Selain dapat memperoleh uang dengan menonton iklan, kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi Ega Work untuk memperoleh uang dari menonton video. Jika kamu tidak suka menonton iklan, mungkin kamu akan lebih menyukai misi untuk mendapatkan uang yang satu ini.
Kamu akan menonton video yang disediakan oleh Egawork. Ada banyak jenis video yang disediakan platform ini, di mana berbagai video tersebut merupakan video yang aman untuk ditonton.
Ada video dokumenter yang seru, video edukasi yang informatif, dan video lucu yang bisa membuat kamu tertawa terbahak-bahak. Cara untuk mendapatkan uang ini memungkinkan kamu untuk memperoleh hiburan dengan menonton video-video di rumah sekaligus mencari uang.
Sama seperti misi menonton iklan, berbagai video yang bisa kamu tonton memiliki durasi video selama 30 detik. Selesaikan video yang kamu tonton, lalu dapatkan hadiah berupa poin yang nantinya bisa kamu tukar dengan uang asli.
Sama seperti misi menonton iklan, cara untuk memperoleh misi menonton video adalah dengan memilih misi menonton video yang disediakan oleh Egawork, lalu klik “Get Started”.
Keuntungan yang kamu dapatkan dari misi menonton video juga sama besar nominalnya dengan misi sebelumnya, yaitu sebesar 2 Dollar atau lebih besar.
3. Mengundang Teman
Seperti aplikasi penghasil uang pada umumnya, kamu juga bisa memperoleh uang di Egawork dengan mengundang teman. Kamu bisa mengajak teman sebanyak mungkin untuk menggunakan aplikasi buatan perusahaan asal Swiss ini.
Semakin banyak teman yang kamu ajak untuk menggunakan aplikasi ini, maka semakin banyak pula hadiah poin yang bisa kamu dapatkan. Metode ini memanfaatkan kode referral dari akun yang kamu miliki untuk memberi tahu sistem bahwa kamu lah yang mengajak si A untuk membuat akun Egawork.
Nominal uang hadiah yang diberikan oleh platform ini ketika kamu berhasil mengundang teman tidak dibeberkan oleh pihak developer. Hal tersebut mengakibatkan kami tidak bisa menentukan apakah menggunakan metode mencari uang ini cukup atau kurang menguntungkan.
Cara untuk mengundang teman memanfaatkan kode referal Egawork adalah sebagai berikut:
- Buka browser.
- Login ke https://egawork.com.
- Klik ikon tiga garis yang terletak di sisi atas kanan halaman utama Egawork.
- Klik “Referral Program”.
- Scroll ke bawah, lalu copy kode referal dari akun Egawork milikmu.
- Ajak teman atau keluarga untuk membuat akun Egawork menggunakan kode referal yang sudah di-copy.
Jika terdapat teman atau keluarga yang mendaftar di situs Ega Work dan memasukkan kode referal milikmu, kamu akan langsung mendapatkan hadiah poin.
Cara Mengambil Uang Dari Ega Work
Ketika kamu sudah mengumpulkan cukup banyak Dollar dengan menonton iklan, menonton video, dan mengundang teman, sudah waktunya untuk mengambil uang yang kamu kumpulkan.
Jika kamu hendak mengambil uang dengan bantuan situs PayPal, kamu perlu untuk mengumpulkan poin minimal sebanyak 160 Dollar. Jika kamu hanya mengumpulkan uang dengan nominal di bawah itu, kamu tidak bisa melakukan penarikan.
Opsi penarikan lainnya adalah dengan menggunakan jasa Western Union Webmoney. Ketika kamu menggunakan jasa keuangan ini, kamu harus mengantongi poin minimal sebanyak 300 Dollar. Kami menyarankan untuk menggunakan PayPal, karena lebih cepat cair daripada Western Union.
Untuk mengambil uang yang didapatkan dari Egawork, kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini :
- Buka browser.
- Login ke https://egawork.com.
- Klik ikon tiga garis yang terletak di sisi atas kanan halaman utama Egawork.
- Klik “My Account”.
- Klik tulisan “Profile”.
- Apabila profil belum terisi, masukkan berbagai data diri di profil akun Egawork.
- Masuk ke menu “Withdraw”.
- Aplikasi menampilkan beberapa metode pembayaran.
- Klik opsi “Withdraw”.
- Lengkapi berbagai data akun yang diminta oleh Egawork.
- Ikuti proses penarikan sampai selesai.
Apabila kamu masih belum memiliki akun PayPal, segera buat supaya proses penarikan di Egawork tidak berjalan terlalu lama.
Review Ega Work – Legit atau Penipuan?
Apakah Egawork membayar setiap orang yang memperoleh Dollar dari platform ini? Apakah ini merupakan SCAM/penipuan? Di internet, sempat tersebar beberapa foto bukti pembayaran yang diklaim diterima dari Egawork.
Bukti yang tersebar tidak hanya dari satu orang saja, melainkan 5 orang pengguna platform ini. Meskipun bukan merupakan bukti yang cukup kuat, setidaknya bisa diasumsikan bahwa Egawork benar-benar membayar.
Namun, di platform Online Threat Alerts, ada pengguna aplikasi yang mengatakan bahwa Ega Work memberikan nominal uang yang banyak hanya sampai pengguna memperoleh uang sebesar 111 Dollar saja.
Setelah mencapai nominal tersebut, penghasilan setiap menonton video hanya sebesar 0,867 Dollar. Nominal hadiah itu pun semakin mengecil ketika pemain semakin banyak mengisi isi dompetnya.
Seperti yang diketahui sebelumnya, bahwa untuk mencairkan dana ke PayPal, kamu perlu untuk mengumpulkan poin sebanyak 160 Dollar. Dari sini dapat dilihat bahwa Egawork semakin lama semakin mempersulit laju pengguna aplikasi demi memperoleh dana sebesar 160 Dollar.
Dari sini dapat disimpulkan bahwa Egawork bukanlah sebuah platform penipuan. Egawork benar-benar membayar pengguna aplikasinya.
Namun, platform ini mempersulit perjalanan pengguna untuk dapat menarik uang yang menjadi haknya. Sehingga, bisa dikatakan bahwa Egawork tidak benar-benar membayar penggunanya.
Opsi Lain – Social Earn
Berhubung situs dari Ega Work sudah tidak bisa diakses lagi, banyak pengguna yang mencari opsi lain, salah satunya adalah Social Earn. Apakah platform ini juga akan menyulitkan penggunanya dalam mengambil uang? Simak informasinya berikut ini:
1. Apa itu Social Earn?
Social Earn merupakan sebuah situs yang akan membayar kamu untuk melakukan tugas-tugas tertentu. Hal tersebut terdengar sama dengan apa yang Egawork lakukan, bukan? Platform ini menjanjikan hadiah sebesar 10 Dollar atau bahkan lebih dari setiap misi yang akan kamu lakukan.
Misi-misi yang diberikan, yaitu menonton video, men-download file, mengikuti survei, bermain game, dan melakukan hal-hal sederhana lainnya. Social Earn juga menjanjikan bonus pendaftaran sebesar 50 Dollar untuk setiap pengguna baru dari platform ini.
Namun, semua ini merupakan strategi untuk menarik orang agar datang mendaftar ke Social Earn. Platform ini akan membayar kamu dengan lebih banyak uang untuk mengajak orang bergabung ke dalam platform.
Kenapa Social Earn dan Ega Work melakukan hal tersebut? Hal itu disebabkan karena mereka tahu ketika semakin banyak orang mendaftar ke platform tersebut, makan uang yang akan mereka hasilkan semakin banyak. Apakah Social Earn membayar penggunanya?
Situs web ini sama dengan Egawork, yaitu tidak membayar uang yang pengguna kumpulkan. Uang yang kamu peroleh akan menumpuk dan platform ini tidak membayar kamu.
2. Bagaimana Social Earn dan Ega Work Mendapatkan Uang?
Social Earn dan Ega Work menghasilkan banyak uang dengan melakukan hal yang cukup cerdas. Kedua platform tersebut cukup pintar dalam hal ini, di mana mereka mampu mengonversi setiap orang yang mendaftar untuk menjadi penghasil uang bagi mereka.
Apabila kamu pernah mengunjungi situs web yang dipenuhi dengan berbagai iklan, kamu akan tahu apa yang Social Earn lakukan. Memasang iklan di situs web milik mereka adalah cara utama mereka untuk menghasilkan banyak uang.
Kedua platform tersebut menjual space iklan kepada perorangan maupun perusahaan. Platform ini melihat sebuah kesempatan di mana pekerjaan menjalankan iklan merupakan pekerjaan yang memerlukan banyak uang.
Hal tersebut disebabkan karena orang ingin menghasilkan uang dan persaingannya cukup ketat. Jadi Social Earn dan berbagai platform sejenis menjual iklan, lalu menghasilkan banyak uang dengan memanfaatkan pengguna untuk menambah jumlah lalu lintas yang mereka dapatkan.
Pengguna diberi misi untuk menonton video, menonton iklan, bermain game, dan berbagai misi lainnya hanya untuk mendapatkan banyak pengunjung situs.
Ega Work maupun Social Earn terlihat menawarkan banyak uang bagi banyak orang. Namun, nyatanya platform jenis ini hanya memanfaatkan pemilik akun untuk menggali uang sebanyak mungkin dari jasa iklan yang mereka pasang di situs mereka.